BLOG untuk manusia Penjilat Kreatifitas
BERANI MENJILAT UNTUK SEBUAH KREATIFITAS

Minggu, 26 Desember 2010

RENUNGAN JUM'ATKU,,,By Etir

Bismillahirrahmanirrahim
Assalamu’alaikum..
Semoga Keluarga kita semua melaksanakan sholat pada waktu’y, sehingga insya Allah kita sekeluarga diberikan limpahan rahmat oleh Nya. Amin..
Pada suatu siang di sebuah mesjid tepatnya dekat dengan tempat kuliahku.., Aku sering pergi shalat jum’at sebelum Adzan di kumandangkan.., saya selalu merasa ada keindahan dihari itu dan aku bersyukur karena itu, namun sy tidak mengatakan bahwa hari2 lain itu tidak indah.., tapi entah mengapa setiap jum’at tiba saya ingin cepat2 ke mesjid itu untuk melaksanakan shalat jum’at..,
Setelah Adzan dikumandangkan tibalah saatnya khotib jum’at memberikan sedikit pencerahan kepada sidang jum’at.., mungkin Itulah sy kira salah satu dari keindahan yang sy maksud di kala jum’at tiba..
Isi dari ceramah itu ingin menekankan bahwa sebagai orang tua seharusnya takut untuk meninggalkan keturunannya dalam keadaan lemah.., serta akibat-akibat yang ditimbulkan bila orang tua lalai dalam memegang amanah itu.., khotib memberikan contoh yang telah terjadi akibat kelalaian orang tua dalam memegang amanah.., contoh yang sangat real (nyata) sudah kita lihat.., dimana sudah banyak anak2 remaja yang melakukan perbuatan maksiat yang seharusnya belum bisa dilakukan oleh mereka karena sesuatu hal (belum menikah), dan saya yakin bahwa kita mengetahui hal itu.., Namun itu salah satu contoh yang patut kita renungkan dalam kehidupan kita..
Keindahan yang saya rasakan dalam ceramah itu justru mengenai masalah keterkaitan antara pahala yang dapat kita berikan disaat orang tua kita sudah tiada (meninggal dunia).., pahala yang tidak putus itu ada 3 , yaitu pertama Sodakoh yang pernah dilakukan oleh orang tua kita atau siapapun, kedua Ilmu bermanfaat yang diajarkan oleh orang tua kita atau siapapun, ketiga Doa anak yang saleh.., tersentak sejenak kemudian saat itu saya teringat kepada kedua orang tuaku..
Apakah saya dapat memberikan pahala kepada kedua orang tua ku disaat dia sudah tidak ada lagi?
Apakah pahala orang tua ku sudah cukup untuk menghadapnya kelak?
Apakah saya mencintai orang tua ku?
Apakah saya memikirkan nasib kedua orang tua ku?
Apakah saya sebagai anak tidak mau mengerti akan hal itu?
sedangkan hal itu pasti terjadi.., maha besar Engkau ya Allah..,
kemudian saya berfikir tentang bagaimana orang tua ku berdo’a memohon kepada Allah semoga Allah selalu memberikan perlindungan kepadaku dimanapun aku berada..
Kemudian fikiranku pun berpindah.., yang intinya adalah berapa banyak dosa yang dilakukan oleh orang tua kita disebabkan keinginan kita.. yang tidak bisa begitu saja ditolaknya disaat kita ingin, sedangkan sesuatu itu tidak bisa dijangkau oleh orang tua kita..
Wahai temanku marilah kita bergegas untuk melaksanakan shalat disaat Allah memanggil kita dengan seruannya (Adzan).., ingat Allah tidak butuh shalat kita.., melainkan shalat adalah kebutuhan kita agar kelak kita dapat menghadap Nya dengan bekal yang banyak.., dan semoga cerita yang saya ringkas ini menjadi bahan renungan bagi saya khususnya dan bagi teman2 pada umunya.., dan tak lupa saya mengingatkan betapa sayangnya orang tua kita kepada kita, sampai-sampai kita sendiri sulit untuk memulai bagaimana membalas kebaikan’y.., terima kasih sudah ingin membaca tulisan ini.
Wassalamu’alikum..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar